Senin, 07 November 2016

APSA-800 WSC Perekat Pupuk Cair

perekat pupuk cair apsa yang terbaik
Petani pada umumnya sudah tidak asing lagi dengan perekat dan perata pupuk atau perekat yang digunakan juga untuk merekatkan pestisida, insektisida pada penyemprotan ditanaman.

Namun pada umumnya perekat dan perata pupuk yang digunakan tidak memberikan hasil yang maksimal. Sehingga penyemprotan pestisida atau pupuk tidak merata pada daun dan batang tanaman, sehingga hasil yang didapat pun kurang baik.

Perekat Pupuk Yang Bagus

Kenapa perekat pupuk APSA merupakan pilihan yang tepat bagi petani, karena APSA diformulasikan secara khusus dengan penelitian yang sangat panjang yang dilakukan oleh para ahli dibidangnya.

APSA-800WSC

Bahan perata & perekat pupuk cair yang ramah lingkungan untuk dicampur dengan pestisida
APSA-800 WSC adalah bahan perata dan perekat (bahan ajuvan/surfaktan) yang tidak mengandung racun. APSA merupakan akronim dari All Purpose Spray Adjuvant (bahan ajuvan semprot serbaguna) dengan kandungan bahan aktif alkil aril alkosilat dan asam oleat sebanyak 800 mg/L, sedangkan WSC merupakan akronim dari Water Soluble Concentrate.

Pencampuran APSA-800 WSC pada larutan semprot akan menurunkan tegangan permukaannya sehingga daun tanaman akan rata tersemprot larutan pestisida. Dosis pestisida pun akan dikurangi karena berkurangnya kebutuhan volume semprot.

APSA-800 WSC juga sangat membantu penetrasi bahan aktif pestisida sistemik pada jaringan tanaman. APSA-800 WSC akan membantu penetrasi suplemen nutrisi NUTRIFARM AG kedalam jaringan tanaman, sehingga pencampuran APSA-800 WSC sangat dianjurkan pada penyemprotannya.

APSA 800 telah diuji efikasinya oleh Komisi Pestisida Republik Indonesia dan telah mendapat izin tetap dari Departemen Pertanian/Komisi Pestisida dengan nomor pendaftaran RI.1531/4-2001/T

Isi  : 1 Liter

Fungsi dan Keunggulan Apsa-800WSC

✓ Produk perata dan perekat, memaksimalkan penyemprotan pestisida sehingga lebih menguntungkan.
✓ Direkomendasikan untuk digunakan bersamaan pada saat penyemprotan Nutrifarm AG

Dosis : 0.2 - 0.4 ml/ liter pemakaian air.

Tersedia dalam kemasan 1 liter, bisa digunakan dilahan seluas sekitar 20Ha

Misalkan : Untuk tabung semprot berkapasitas 20 liter, maka pemakaian APSA sebanyak 0.2ml x 20 = 4 ml APSA

APSA-800WSC

Bahan aktif :
✓ Alkikaril alkoksilat 775.2 g/L
✓ Asam oleat 40.8 g/L

Bagi petani disekitar wilayah Sukabumi, sekarang tidak sulit lagi untuk mendapatkan informasi tentang perekat pupuk APSA.

Semua produk Amway, hanya bisa dibeli melalui member ABO Amway.  Informasi lebih lanjut anda bisa menghubungi ABO Amway melalui Kontak !
Load disqus comments

0 komentar